Mau Tips Traveling Hemat ke Thailand? Inilah solusinya..

Teman – teman traveler mungkin seorang traveler pemula, atau baru pertama kali traveling ke Thailand. Jangan takut deh, untuk traveler pemula sekalipun Thailand ini menyenangkan! Memang selain salah satu surga belanja di Asia Tenggara, di Asean kalian bisa menjelajah kuil-kuil eksotis, pantai-pantai cantik, hingga mencicipi kulinernya yang terkenal lezat. Nah, ada baiknya dong, sebagai traveler pemula atau yang baru pertama kali traveling ke Thailand kalian mencari informasi terlebih dahulu? Minimal teman – teman traveler membaca tips traveling asik di Thailand yang bisa membantu mempermudah rencana liburan kalian di negeri Gajah Putih Ini.

1. Jangan lupa memesan tiket pesawat jauh-jauh hari.

Ini adalah hal yang wajib hukumnya bagi kamu yang ingin travelling ria, jika kamu lalai memesan tiket maka ketika ingin pulang, dijamin kamu akan ribet setengah mati. Karena bukan hanya kamu saja yang ingin naik pesawat khan?

2. Siapkan penginapan, bahan-bahan makanan, pakaian hangat maupun jaket tebal.
Reservasi tiket pesawat sudah dan booking hotel sudah, Kurang apa lagi dong? O iya, berarti sekarang ini waktunya teman – teman traveler packing ya. Yang jelas, tips packing untuk traveling itu nggak perlu bawa baju satu lemari. Bawa seperlunya, dan jangan lupa bawa pakaian resmi seperti batik. Untuk jaga – jaga sih, jika misal kalian diundang ke acara resmi atau harus datang ke tempat wisata yang memerlukan pakaian yang sopan.

3. Cicipi kuliner khas Thailand
Wajib hukumnya jika pergi ke Thailand mencicipi setidaknya makanan khas yang menggoyang lidah, siapkan budget untuk mencicipi kulinernya, juga pastikan kamu jangan makan terlebih dahulu, tujuannya supaya kamu menghabiskan apapun yang sudah kamu beli. Jajanan yang dijual di pinggir jalan atau street food di Thailand wajib kalian cicipi! Karena kelezatan lokal asli Thailand akan banyak kalian temui di panganan street food ini. Apalagi rasa khas makanan street food juga tidak kalah lezat dengan sajian restoran. Harganya pun tentu juga lebih murah jika dibandingkan dengan makanan resto loh!!

4. Di Thailand dilarang merokok
Buat kamu yang merokok, penting untuk diingat jangan merokok di sembarang tempat! Terutama kalau kamu di Bangkok, pemerintah kotanya menetapkan larangan merokok di semua gedung yang ber-AC dan juga sebagian besar tempat umum seperti hotel, hostel, bandara, stasiun kereta, mal dan berbagai tempat lainnya. Kalau melanggar bisa kena denda sebesar 2,000 baht. Produk rokok juga tidak dipajang di tempat terbuka di mini market atau toko di seputar Bangkok.

Nah ini pun wajib hukumnya, jika kamu ingin sekali terhubung ke internet, ataupun eksis di sosial media. Nahh.. pas sekali saya punya rekomendasi rental pocket wifi yang bagus, service mereka cepat, tanggap dan fast response. Harganya pun bersaing, dengan sewa pocket Wi-Fi yang sejenis kalau kamu ingin pesan juga, silahkan mengunjungi website mereka. Ataupun kamu bisa menggunakan SIM Card Internasional juga, supaya lebih mudah, tinggal pasang dan copot saja. Simpel kan?